Catering Murah di Blitar, Berikut Rekomendasinya Terbaiknya

Catering Murah di Blitar – Makanan catering sangat beragam jenisnya. Kamu bisa memesan varian makanan sesuai yang tertulis dalam menu tempat catering langganan. Berbeda dengan wisata kuliner di Blitar, Jasa catering sering digunakan dalam suatu acara besar, seperti pernikahan, pengajian, acara sekolah dan sebagainya.
Dari sekian banyaknya makanan, berikut ini adalah beberapa makanan yang bisa dibilang menjadi menu wajib yang selalu dipesan oleh pengguna jasa catering. Apa saja, ya? Yuk langsung disimak!
Menu Pilihan Dalam Paket Catering
Tumpeng
Tumpeng menjadi menu sepanjang masa yang seringkali dipesan untuk acara-acara khusus. Misalnya, acara ulang tahun, peresmian gedung dan sebagainya.
Ada beberapa varian sajian tumpeng Catering Murah di Blitar. Yang paling umum adalah paket tumpeng berisi nasi kuning, sambal goreng hati kentang, ayam goreng, serundeng, tahu tempe, dan bihun goreng.
Menu Olahan Ayam
Dalam sajian menu catering, olahan ayam tidak pernah absen alias menjadi olahan wajib. Kamu bisa memesan berbagai menu olahan ayam. Mulai dari opor ayam, ayam bakar, ayam rica-rica, ayam suwir, ayam goreng lengkuas dan masih banyak lagi.
Menu Olahan Mie Goreng
Selain olahan ayam, olahan mie goreng juga menjadi lauk wajib dalam satu paket menu catering. Mie goreng ini biasanya disajikan dengan campuran potongan sayuran atau variasi bahan lainnya.
Nasi Goreng
Setiap datang ke acara pernikahan, salah satu menu cateringnya pasti nasi goreng. Sering dipilih karena dianggap lebih praktis dan agar tamu undangan bisa menyicipi menu nasi putih dan berbagai lauk lainnya.
Jenis olahan nasi goreng yang bisa menjadi opsi menu catering pernikahan di antaranya, nasi goreng Jawa, nasi goreng Hongkong, nasi goreng Babat dan masih banyak jenis lainnya.
Menu Sehat
Tren catering dengan makanan sehat atau healthy food semakin menjamur. Target konsumen dari catering menu sehat adalah orang-orang yang memiliki kondisi kesehatan tertentu, sehingga harus menjaga pola makannya.
Makanan tersebut harus mempertimbangkan gizi pada setiap porsi guna memenuhi kebutuhan konsumen. Penyedia jasa catering harus benar-benar memerhatikan pemilihan bahan serta cara memasaknya. Biasanya, menu catering ini dipesan untuk acara kantor atau hajatan kecil-kecilan di rumah.
Rekomendasi Catering Murah di Blitar

Setelah mengetahui apa saja menu catering yang sering dipesan, berikut ini adalah beberapa rekomendasi catering murah di Blitar yang bisa kamu pertimbangkan. Di antaranya:
Bu Ndari Catering
Rekomendasi pertama adalah Bu Ndari Catering. Jasa catering ini kerap menjadi langganan untuk berbagai acara instansi pemerintah maupun swasta.
Banyak varian menu yang bisa kamu pesan. Langsung saja hubungi nomor telepon atau WA 0813-3459-6556 atau datang langsung ke Jl. Dr. Wahidin No.8, Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar.
Kenes Katering
Sudah beroperasi lebih dari 5 tahun, membuatmu tak perlu ragu bagaimana kualitas rasanya. Kenes Katering terkenal dengan masakan khas Jawa yang juara. Jasa catering ini sering dipakai untuk catering pernikahan atau acara lainnya.
Kamu bisa langsung datang ke alamatnya di Jl. Hasanudin No.13, Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar.
Cita Rasa Catering
Selanjutnya ada Cita Rasa Catering. Layanan catering berkualitas ini melayani pemesanan baik untuk acara korporat atau perseorangan.
Tersedia varian menu seperti buffet menu atau prasmanan, nasi kotak, tumpeng dan sebagainya. Untuk melakukan pemesanan, bisa menghubungi nomor telepon 0812-5253-6058 atau datang langsung ke alamat Jl. Gatotkaca, Kepanjen Kidul, Kota Blitar.
Bojana Sari Catering
Jasa Catering Murah di Blitar ini menyediakan berbagai varian menu yang berkualitas dan sesuai dengan budget untuk segala acara. Kamu bisa langsung datang ke alamat di Jl. Raya Kediri – Blitar, Kalipucung, Sanankulon, Blitar. Atau bisa hubungi nomor (0342) 805647.
Difa Catering
Jika ingin memesan nasi kotak dan tumpeng yang murah dan enak, Difa Catering bisa menjadi pilihan. Tersedia varian menu lain dengan harga standard. Lokasi catering ini berada di Bendogerit, Sananwetan, Kota Blitar.
Itulah beberapa rekomendasi catering murah dan enak di Blitar. Untuk mengetahui informasi terkini terkait Blitar, kunjungi laman haloblitar.com.