Menjelang musim hujan, pemerintah daerah atau pihak terkait biasanya melakukan pemangkasan bahkan penebangan pohon di sepanjang jalan raya. Langkah ini sering menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat.

Namun, penebangan pohon oleh jasa tebang pohon sebenarnya dilakukan bukan tanpa alasan. Ada berbagai pertimbangan penting yang menjadikan kegiatan ini sebagai upaya pencegahan demi keselamatan bersama.

Artikel ini akan membahas beberapa alasan mengapa tebang pohon perlu dilakukan sebelum musim hujan datang. Yuk, simak ulasannya!

Risiko Pohon Tumbang Saat Hujan dan Angin Kencang

Musim hujan identik dengan curah hujan tinggi disertai angin kencang. Kondisi tersebut berpotensi besar menyebabkan pohon di pinggir jalan tumbang. Pohon yang tumbang bukan hanya menghambat arus lalu lintas, tetapi juga bisa menimpa kendaraan maupun pejalan kaki.

Baca juga:  Fitur Unggulan Honda PCX 160: Skutik Premium dengan Teknologi Canggih

Bahkan, tidak jarang peristiwa ini mengakibatkan korban jiwa. Oleh karena itu, menebang atau memangkas pohon yang dianggap rapuh menjadi langkah antisipasi agar tidak terjadi kecelakaan fatal.

Mencegah Kerusakan Infrastruktur

Selain berisiko tumbang, akar pohon besar yang tumbuh di pinggir jalan juga dapat merusak infrastruktur.

Akar yang menjalar bisa mengangkat aspal, trotoar, atau saluran air sehingga menyebabkan jalan bergelombang dan rawan kecelakaan. Dengan penebangan atau pemangkasan pohon, kerusakan pada fasilitas umum dapat diminimalisir.

Meminimalisir Gangguan Listrik dan Telekomunikasi

Banyak pohon di sepanjang jalan yang letaknya berdekatan dengan jaringan kabel listrik dan telekomunikasi. Saat hujan disertai angin kencang, ranting atau batang pohon bisa menimpa kabel, mengakibatkan aliran listrik terputus dan membahayakan warga sekitar.

Baca juga:  Daya Tarik Desa Wisata Serang Blitar, Menikmati Sunset hingga Kulineran

Penebangan pohon di sekitar jaringan kabel menjadi langkah preventif untuk menjaga kelancaran distribusi listrik dan jaringan komunikasi.

Upaya Menjaga Keselamatan dan Kenyamanan

Pada dasarnya, tujuan utama dari penebangan pohon di jalan sebelum musim hujan adalah menjaga keselamatan masyarakat. Meski terlihat merugikan karena berkurangnya ruang hijau, langkah ini biasanya diimbangi dengan program penghijauan kembali di lokasi yang lebih aman.

Dengan demikian, keseimbangan antara keselamatan publik dan kelestarian lingkungan tetap terjaga.

Penebangan pohon di jalan sebelum musim hujan bukan sekadar tindakan sembarangan, melainkan langkah antisipasi terhadap potensi bahaya.

Baca juga:  Tips Membuat Quote Bijak yang Benar Beserta Contohnya

Risiko pohon tumbang, kerusakan infrastruktur, hingga gangguan jaringan listrik dapat diminimalisir dengan langkah ini. Jika pohon di sekitar tempat tinggal Anda perlu segera ditebang, segera hubungi Floria.id.

Floria.id merupakan jasa potong pohon yang profesional dan berpengalaman. Dengan tenaga ahli di bidangnya, proses penebangan akan melalui prosedur keselamatan terbaik untuk mencegah risiko kerusakan atau kecelakaan. Alat-alat yang digunakan juga sudah modern.

Untuk mengetahui informasi selengkapnya, silakan kunjungi website floria.id. Butuh jasa tebang pohon profesional? Floria.id solusinya!

Iklan