Halo Blitar – Warga RT 004 RW 001 Kepanjenlor Kota Blitar dihebohkan dengan masuknya ular piton ke rumah warga, Rabu (1/3/2023). Pemilik rumah, Dodik menjelaskan, ular piton sepanjang 3 meter tiba-tiba berada di dalam rumahnya.

Hal ini sontak membuat Dodik panic kemudian menelepon tim pemadam kebakaran untuk menangkap ular tersebut. Dengan cepat, pemadam kebarakan segera datang dan menjinakkan ular piton yang menggegerkan sang pemilik rumah.

Belum diketahui jelas darimana asal mula ular piton itu. Namun, ketua RT 004, Arief menduga bahwa binatang melata itu datang dari perkebunan, barat rumah Dodik.

Baca juga:  Tarawih Perdana Bertepatan dengan Nyepi, Ini Saran Muhammadiyah untuk Umat Muslim di Bali

Warga Adakan Pelacakan

Sebagai tidak lanjut pencegahan, warga RT 004 melakukan pelacakan dan penyisiran selokan di area rumah warga. Selain itu, sudut-sudut kosong dan langit-langit rumah pun dihimbau untuk dicek karena dikhawatirkan menjadi saran gular.

Lebih dari itu, berdasarkan rapat perangkat RT, warga diminta untuk memasak air yang kemudian disiramkan diselokkan secara serentah.

“Kita melakukan ini sebagai upaya melacak keberadaan ular. Mestinya ular akan muncul apabila air di selokan panas semua. Sehingga warga bisa langsung mengatasinya.” Ujar Arief.

Baca juga:  Sudah Tiga Pekan Berlalu, Pelaku Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Blitar Masih Jadi Misteri

Sesudah pelaksanaan penyiraman air panas serentak itu, tidak ditemukan tanda-tanda keberadaan ular piton lainnya. Alhasil, warga bisa sedikit lebih tenang dan beraktivitas dengan nyaman.

Meski demikian, warga tetap diminta waspada setiap. “Kami berharap, warga RT 004 semuanya aman.” Imbuh Arief.

Kontributor: Bella Agustina
Editor: Arin Al-Aziz

Iklan